Cerita Misa Adnyani

Selamat datang di websiteku. 🇨🇿  🇮🇩

Nama saya Michala Adnyani, nama panggilanku Míša, ucapannya [misya]. 

Saya menghubungkan Ceko sama Indonesia dalam nama saya dan juga dalam kehidupan dan pekerjaan saya.

Situs web ini untuk kalian, orang Indonesia yg tertarik pada ceritaku atau yg butuh bantuan dengan terjemahan atau mau belajar bhs Ceko.

Di bawah saya menjawab pertanyaan yg saya sering dapat.

Pertama kali ke Indonesia kapan ya?

Pada tahun 2008, waktu umur saya 23 tahun, saya ikut teman-teman yang mau mengunjungi pulau Jawa untuk melihat mesin dan lokomotif uap di pabrik-pabrik gula. Kami menghabiskan 6 minggu di Indonesia dan mengunjungi Jawa, Bali, Lombok dan Flores.

Aku jatuh cinta dengan Indonesia, dari momen pertama aku tahu ceritaku pasti akan lewat negara Indonesia. Aku hanya tidak tahu bagaimana ya. Dari tahun itu hidupku mulai berubah.

Kuliah bhs Indonesia di mana?

Tahun akademik 2013–2014 saya kuliah bhs Indonesia di UNDIP Semarang sebagai peserta program Darmasiswa. Lalu saya kembali beberapa kali ke Indonesia sebagai pemandu untuk teman-teman dan untuk membeli batik yang saya menjual di Ceko.

Dari 2016 sampai 2019 saya kuliah S1 jurusan Studi Indonesia di Praha di Universitas Charles. Saya selalu belajar bhs Indonesia dari orang-orang yang saya bertemu. Sebelum bahasa Indonesia saya kuliah S2 Bahasa dan Sastra Ceko dan Sejarah di Fakultas Pendidikan di Universitas Charles.

Di Indonesia pernah ke mana saja?

Kebanyakan waktu saya menghabiskan di Jawa Tengah, tetapi saya pernah mengunjungi banyak tempat di Jawa Barat dan Jawa Timur. Saya mengunjungi juga pulau Bali, Lombok, Sumbawa dan Flores. 

Saya pernah melakukan 10 perjalanan ke Indonesia dan kalau dihitung semuanya saya menghabiskan di sana 2 tahun. Yang terakhir kali saya berjalan ke Indonesia pada tahun 2022, itu pertama kali saya ke sana bersama bli Gede dan saya akhirnya ketemu keluarganya di Bali. 

Tempat terfavorit saya adalah Gunung Padang, Kota Lama Semarang dan pantai Parangtritis dan juga semua tempat di mana saya bisa snorkelling dan menikmati keindahan dunia laut.

Udah punya suami dari Indo?

Iya guys, suamiku orang Bali. Kami ketemu pada tahun 2017 di Praha di restoran Indonesia, waktu itu dia tukang masak dan aku pelayan. Sekarang dia chef di sana dan aku mengurus dua anak kami, dua putri Bali-Ceko.

Kami juga punya usaha sendiri dengan makanan Indonesia, namanya Warung Bali Gado-Gado. Kami menikah pada tahun 2022 di Ceko saat kami sudah punya dua anak.

Pekerjaan Misa apa ya?

Saya pernah melakukan banyak kegiatan di bidang menghubungkan Ceko sama Indonesia: bikin ceramah tentang Indonesia kepada orang Ceko, menjadi pemandu wisata di Indonesia untuk orang-orang Ceko, saya menjual batik atas nama Batik Hati.

Saya juga pernah menerjemahkan puisi dan prosa dari bhs Ceko ke bahasa Indonesia tentang Indonesia. Teks-teks itu diciptakan oleh penyair Ceko Konstantin Biebl yang mengunjungi Jawa 100 tahun yang lalu. Hasilnya adalah buku Ceko-Indonesia yang namanya Suatu Hari Aku Akan Pargi ke Jawa yang Jauh. Perjalanan Konstantin Biebl ke Indonesia adalah topik penelitian saya sudah sejak tahun 2008. 

Untuk satu tahun lebih saya menjadi penerjemah dan koordinator 245 orang Indonesia yang datang ke Ceko untuk bekerja di kota Pilsen pada tahun 2023. Itu pengalaman yang luar biasa buat saya, karena tidak hanya saya ketemu banyak teman dan menjadi sebagian cerita mereka waktu datang ke Ceko, tapi juga saya belajar banyak ttg semua yg harus diurus mengenai pekerjaan orang Indonesia di sini.

Selain pekerjaan yang terhubung dengan Indonesia saya pernah bekerja sebagai pemandu wisata di Praha dalam bhs Inggris, guru bahasa Ceko, proofreader teks dalam bhs Ceko atau copywriter. Saya paling suka menulis, impianku itu menerbitkan buku ttg Indonesia. 

Bagaimana Misa bisa membantu orang Indonesia di Ceko?

Kalau kalian butuh bantuan dengan terjemahan di rumah sakit atau di polisi, aku bisa ikut dan menerjemahkan semua yg dibutuhkan. Juga ada situasi yg butuh urusan, cari dokter khusus atau sesuatu yg aku bisa bantuin.

Kadang-kadang juga ada situasi yang tidak nyaman sama orang Ceko atau orang Indonesia atau warga negara lainnya. Aku bisa membantu sebagai orang, yang paham sifat Ceko sama sifat Indonesia. Dulu saya juga pernah menjadi mediator diskusi dua pihak yang dua duanya dari Indonesia ttg topik yang sensitif. 

Kalau situasinya sensitif, jangan takut ya, saya selalu menjaga rahasia dan saya juga tidak menghakimi siapapun untuk apa saja yang terjadi. Saya bukan penerjemah tersumpah tapi saya pernah menerjemahkan banyak urusan. Kalau ada yang butuh, silakan chat saya di IG

Kalau kalian ada masalah dalam hubungan sama pasangan Ceko, aku juga bisa membantu dan kasih saran. Saya bukan psikolog tapi tahu banget bagaimana hubungan di antara orang Ceko sama orang Indonesia bisa menjadi susah dan kedua pihaknya bisa mengalami frustrasi yang dalam. Tapi setiap masalah juga ada solusi. Perbedaannya ada banyak sekali dan kita selalu harus bisa membuka pikiran kepada hal-hal yang asing. 

Saya juga menawarkan pelajaran dan latihan bahasa Ceko

Saya bukan agen untuk mencari pekerjaan di Ceko.

Layanan Misa harga berapa ya? 

Saya memutuskan untuk harga 800 per 1 jam. Kita bisa juga konsultasi atau menerjemahkan lewat telpon.

Jika saya berjalan jauh, harganya 1500 per jam pertama dan 800 untuk setiap jam yg dimulai, ditambah ongkos perjalanan. 

Les bahasa Ceko juga harganya 800 per jam. 

Kita juga bisa menyesuaikan harganya secara individual.

Makanan Indonesia favorit yg mana?

Suamiku chef ya jadi aku suka semua masakannya dia (selain yg isi terasi). Tapi saya paling menikmati tempe goreng dengan sambal tomat dan bihun goreng yang isi banyak sayur. Dan pasti juga rendang dan ikan bakar 🙂

Mau ke mana mister?

Aku sering ditanya ini pas jalan-jalan di Indonesia. Saya biasanya menjawab jalan-jalan aja. 🙂 Tapi kalau mau tahu tujuan pekerjaan saya, saya coba menjelaskannya.

Aku menunjukkan dan memperkenalkan Indonesia kepada orang-orang Ceko dan membantu orang Indonesia agar mereka lebih paham budaya kami. Ada banyak perbedaan di antara Ceko sama Indonesia dan kita bisa menggunakannya seperti pelajaran.

Kalau hati kita terbuka dan kita menganggap perbedaan-perbedaan sebagai warna dunia indah ini, kita semuanya bisa hidup dalam kebenaran dan dengan damai. Itulah mimpi saya.

Video sama Nikola (Nona Ceko) ttg perjalanan menelusuri Konstantin Biebl (2022)

Video ttg batik (2021)

Terima kasih

dan sampai jumpa!

  1. Fardaniyaan yudi napsal:

    Aku sangat suka dengan penyusunan kaliamat, dan penempatan bahasa nya. Dan cerita nya juga sangat menginspirasi banyak orang. Begitu banyak perjalanan yang menurut ku sangat ber arti. Salam selalu untuk ❤️

  2. Fardaniyaan yudi napsal:

    Indonesia & czech ❤️

  3. Dermawan napsal:

    Luar biasa perjalanan hidup mbak misya
    dan wawasannya juga luas tentang indonesia sangat menginspirasi kami sebagai warga negara asli
    Terima kasih sudah cinta indonesia

Přidat komentář

Vaše e-mailová adresa nebude zveřejněna. Vyžadované informace jsou označeny *

Vaše osobní údaje budou použity pouze pro účely zpracování tohoto komentáře.